Polri Beri Lampu Hijau, Persib Berharap Nasib Kompetisi Segera Menemui Titik Terang

Polri Beri Lampu Hijau, Persib Berharap Nasib Kompetisi Segera Menemui Titik Terang

Terbaiknews - BANDUNG - Manajemen Persib Bandung menyambut baik kabar terkait respons positif Kepolisian...

BANDUNG, - Manajemen Persib Bandung menyambut baik kabar terkait respons positif Kepolisian Republik Indonesia ( Polri) untuk penyelenggaraan kompetisi sepak bola Indonesia musim 2021.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahyono berharap kabar tersebut benar adanya dan bukan sekadar wacana.

"Tentunya kami sangat berharap semoga saja Polri benar-benar bisa mengeluarkan izin. Agar kompetisi bisa secepatnya dilaksanakan," kata Teddy kepada wartawan, Kamis (04/02/2021).

Dalam Webinar yang diselenggarakan oleh SIWO Pusat pada Rabu (03/02/2021), Baintelkam Polri Kombes Pol Budi Sajidin mengatakan bahwa Polri terbuka untuk memberikan izin bergulirnya kompetisi sepak bola profesional dengan penerapan protokol kesehatan ketat.

Pelatih Persib Menyarankan Liga 1 2020 Digelar Agustus

Pada kesempatan sama, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali pun mengungkapkan bahwa pihaknya sangat mendukung agar kompetisi sepak bola Indonesia bisa kembali bergulir.

Zainudin Amali pun sudah menjadwalkan pertemuan bersama Kapolri Listyo Sigit Prabowo.

Rencananya, agenda pembicaraan dalam pertemuan tersebut tidak hanya membahas soal kelangsungan kompetisi sepak bola Indonesia.

Ada pula kompetisi profesional dari cabang olahraga lain seperti bola voli hingga bola basket yang hingga kini masih mati suri.

"Mudah-mudahan saja semua bisa sesuai dengan rencana, dan kompetisi bisa segera bergulir," ungkap Teddy.

Keuntungan Persib Lepas Castillion ke Como 1907 dengan Status Pinjaman

Meski nasib kompetisi mulai sedikit menemui titik terang, manajemen Persib belum akan membuat perencanaan strategis terkait persiapan menghadapi kompetisi musim 2021.