Jacksen Tiago: Kalau Kontrak Selesai, Kami Bebas Tentukan Nasib Sendiri

Jacksen Tiago: Kalau Kontrak Selesai, Kami Bebas Tentukan Nasib Sendiri

Terbaiknews - INDOSPORT.COM - Kontrak sebagian besar pemain dalam skuat Persipura Jayapura bakal selesai di akhir...

INDOSPORT.COM - Kontrak sebagian besar pemain dalam skuat Persipura Jayapura bakal selesai di akhir Januari ini. Sampai saat ini, belum ada kepastian soal pembaruan kontrak. Sang juru taktik, Jacksen Tiago pun ikut menyikapi perihal tersebut.

Jacksen mengakui, kontrak sebagian pemain Persipura ada yang sudah berakhir pada Desember 2020. Dan sebagian besarnya akan habis pada akhir Januari ini.

Pelatih asal Brasil ini bahkan tak menampik jika sejumlah pemainnya bisa saja memutuskan hengkang kalau kontrak mereka sudah selesai.

Pasalnya kata Jacksen, setiap pemain bebas menentukan nasib mereka sendiri ketika sudah tak lagi terikat kontrak dengan pihak klub.

"Kalau kontrak sudah selesai, secara logika kami semua bebas menentukan nasib kami sendiri," kata Jacksen F. Tiago kepada awak media olahraga INDOSPORT, Sabtu (30/1/21).

Legenda hidup klub Persebaya Surabaya ini menuturkan, saat ini aktivitas klubnya sedang tak berjalan seperti biasanya sejak manajemen memutuskan untuk membekukan tim sementara waktu, meskipun sejumlah pemain tetap berlatih secara mandiri.

Dirinya bahkan tak mengeluh dengan keputusan federasi sepak bola Indonesia (PSSI) yang telah membatalkan kompetisi Liga 1 2020.

"Sejak tim dibubarkan, semua kegiatan tim kita dihentikan. Menurut saya Liga juga sudah bubar sejak Oktober 2020 kemarin," ungkap Jacksen.

Sementara itu, meski Persipura telah dipastikan akan berlaga di Piala AFC pada Mei mendatang, namun Jacksen mengaku belum ada gambaran kapan skuat berjulukan Mutiara Hitam akan kembali dikumpulkan.

Jacksen juga mengaku belum tahu rencana tim ke depannya, karena jadwal kompetisi sepak bola Indonesia di 2021 belum ada kepastian. Jacksen juga belum tahu kapan skuatnya akan mulai berlatih kembali.

"Semua akan terjawab begitu ada kepastian mengenai kompetisi nasional maupun internasional. Sementara ini, kami masih berkomunikasi dalam grup kami secara internal seperti biasa," pungkas Jacksen.

Sekadar diketahui, tim Mutiara Hitam akan menjalani babak play-off Piala AFCMei mendatang, dan akan menantang pemenang dari babak kualifikasi antara Visakha FC (Kamboja) atau Lalenok United (Timor Leste).