, - Pemerintah melaporkan penambahan 12.156 kasus baru Covid-19 dalam 24 jam terakhir.
Maka, hingga Sabtu (6/2/2021), total pasien Covid-19 di Tanah Air berjumlah 1.147.010 orang. Penambahan kasus baru itu tersebar di 33 provinsi.
Menurut data Satuan Tugas Penanganan Covid-19, penambahan tertinggi ada di Jawa Barat sebanyak 3.971 kasus, disusul DKI Jakarta sebanyak 2.379 kasus.
Kemudian, diikuti Jawa Tengah dengan 1.601 kasus, Jawa Timur dengan 745 kasus, dan Kalimantan Timur dengan 607 kasus.
Dalam Satu Hari, Permintaan Plasma Darah Konvalesen di Jakarta Capai 60 Kantong
Sementara itu, secara kumulatif, pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh bertambah 12.204 orang, sehingga jumlahnya menjadi 939.184 orang.
Kemudian, ada penambahan 191 kasus kematian akibat Covid-19. Dengan demikian, pasien Covid-19 meninggal dunia jadi 31.393 orang.
Hingga hari ini, pemerintah telah memeriksa 9.643.853 spesimen Covid-19 dari 6.414.683 orang. Saat ini, tercatat ada 74.401 kasus suspek Covid-19.
UPDATE 6 Februari: Ada 74.401 Suspek Covid-19 di Indonesia
Berikut ini sebaran penambahan kasus baru Covid-19, Sabtu (6/2/2021):
1. Jawa Barat: 3.971 kasus
2. DKI Jakarta: 2.379 kasus
3. Jawa Tengah: 1.601 kasus
4. Jawa Timur: 745 kasus
5. Kalimantan Timur: 607 kasus
6. Sulawesi Selatan: 495 kasus